9 Bahaya Duduk Terlalu Lama Bagi Kesehatan Tubuh Anda

9 Bahaya Duduk Terlalu Lama Bagi Kesehatan Tubuh Anda - Pada zaman modren ini banyak teknoloi yang berkembang sangat pesat salah satunya komputer dan internet. Banyak orang sekarang yang lebih suka duduk di hadapan komputer berlama - lama dari pada jalan - jalan karena beberapa alasan berikut : Sosial media, steamingan, game online, buat artikel dan bisnis online. Seperti penulis sendiri, penulis sekarang bergelut di dunia blogger dan marketing yang memerlukan waktu di hadapan komputer yang lumayan lama.

9 Bahaya Duduk Terlalu Lama Bagi Kesehatan Tubuh Anda

Tapi penulis tidak pernah lupa untuk berolahraga setiap sesudah berkativitas di depan komputer agar terhindar dari penyakit - penyakit berbahaya. Teralau lama duduk akan menimbulkan banyak gejala penyakit yang akan menyebabkan sakit. Penulis berkativitas di hadapan komputer memberi batas waktu istirahat, di setiap 2 jam duduk di depan komputer penulis melalukan peregangan sekitar 15 menit agar darah dapat berjalan lancar. Namun apabila kalian mengabaikan akan menimbulkan beberapa masalah pada tubuh kita. Di artikel ini penulis akan memberikan informasi tentang bahaya duduk terlalu lama agar kalian dapat mengantisipasi terjadinya penyakit berbahaya.

9 Bahaya Duduk Terlalu Lama Bagi Kesehatan Tubuh Anda

1. Penyakit Jantung
Kalian tidak akan menyangka bahwa duduk terlalu lama akan menimbulkan efek terhadap jantung kita. Kenapa bisa begitu ? sebab dengan kita duduk terlalu lama ada pembuluh darah akan tersumbat dan menyebabkan terganggunya peredaran darah ke seluruh dan jantung. kurangnya aliran darah pada tubuh membuat lemak dapat mudah masuk ke dalam pembuluh darah dan menyumbat saluran pembuluh darah, hal tersebut akan berakibat fatal pada jantung dan organ lainnya.

2. Penumpukan lemak di bawah perut.
Mungkin yang satu ini menurut kalian lucu tetapi faktanya duduk terlalu lama lemak makanan akan tertimbun di lipatan bawah perut. Coba kalian duduk di kursi dan kalian cek perut bagian bawah kalian. Sebuah study yang di publikasikan oleh American Journal of Physiology menyatakan bergarak dan berolahraga dapat memicu otot dan senyawa liproprotein lipas yang dapat membakar lemak di dalam tubuh. Apabila lemak menumpuk di bagian perut akan menyebabkan resiko berbagai penyakit seperti jantung koroner, diabetes, kanker bahkan dapat menyebabkan kematian.

3. Nyeri punggung dan leher.
Duduk terlalu lama bahkan berjam - jam dapat menimbukkan nyeri punggung dan leher. Pada saat kita  duduk akan ada tekanan pada tulang belakang. Apabila tekanan pada tulang belakang terlalu lama akan membuat nyeri pada daerah tulang belakang. Selain itu, duduk terlalu lama juga dapat menyebabkan otot tertarik saat di gerakan secara tiba - tiba  sehingga menimbukkan rasa sakit yang kuar biasa. Duduk terlalu lama akan menyebabkan kerusakan pada otot, tulang dan sendi kita.

4. Lemahnya otot kaki dan bokong
Duduk terlalu lama juga berdampak pada keluatan otot kaki dan bokong kita. Bayangkan saja kita duduk berjam - jam tanpa ada aktifitas yang dapat melatih otot kaki kita dan apa yang kita rasakan ? kita akan merasakan lemah pada kaki dan bokong kita dan akan menyebabkan Atropi. Apa itu Atropi ? atropi adalah gangguan pada otot yang membuat otot kita lemah dan menghilangnya keseimbangan saat berjalan. hal tersebut pernah saya rasakan ketika saya bergelut di dunia teknologi yang setiap harinya berada di depan komputer, pada saat itu saya di ajak bermain futsal dan yang saya rasakan hilangnya keseimbangan saat saya berlari.

Baca Juga : Cara mencegah penularan penyakit TBC (Tuberculosis)

5. Peningkatan resiko kanker
Terlalu banyak duduk dan pola hidup sedentari dapat menyebabkan peningkatan resiko penyakit kanker, kolorektal, paru-paru, endometrial, ovarium, kolon dan kanker prostat. Sebuah studi yang dimuat dalam the American Journal of Epidemiology pada tahun 2011 menyebutkan bahwa terlalu lama duduk saat bekerja dapat meningkatkan resiko penyakit kanker kolon atau usus besar. Sebaiknya lakukan gerakan dan istirahat sejenak jika anda bekerja pada posisi yang sama selama berjam-jam.

6. Penyakit mental
Terlalu lama duduk bukan cuman berdampak pada tubuh kita juga akan berdampak pada kesehatan mental kita. Terlalu lama duduk di tempat yang sama akan mempengaruhi asupan darah dan oksigen dalam otak yang berakibat pada menurunnya fungsi otak. orang akan mengalami kesulitan konsentrasi dan kehilangan tingakat ke fokusannya

7. Peningkatan kadar gula darah
Duduk terlalu lama akan mempengaruhi tingkat kadar gula darah. Duduk terlalu lama juga akan berpotensi terjadinya penyakit diabetes dan kehilangan kemampuan mengatur gula darah dalam tubuh. kurangnya aktifitas fisik dapat menyebabkan insulin resistance atau melemahnya respon insulin dalam tubuh sehingga tubuh kesulitan mengontrol kadar gula dalam darah. Insulin adalah suatu hormon yang dihasilkan oleh organ pankreas yang berfungsi mengatur metabolisme karbohidrat dan kadar gula darah dalam tubuh. Hilangnya respon insulin yang disebabkan oleh pola hidup sedentari dan kurangnya aktifitas fisik seperti terlalu banyak duduk dapat menyebabkan penyakit diabetes.

8. Deep vein thrombosis
Duduk terlalu lama dapat menyebabkan gangguan pada daerah kaki yang biasa di sebut Deep vein thrombosis.  Deep vein thrombosis atau bisa di singkat DVT ini adalah suatu kondisi di mana thrombosit atau sel keping terakumulasi pada kaki bagian bawah dan membeku. Di area tersebut akan terasa nyeri yang sangat sakit sekali. terlalu lama duduk dapat menyebabkan masalah pada pembuluh darah vena atau pembuluh darah balik termasuk DVT dan PE atau Pulmonary Embolism. DVT dapat dialami oleh setiap orang.

9 Kerusakan organ hati
Yang terakhir adalah kerusakan organ hati. Duduk terlalu lama dapat menyebabkan lambatnya darah mengalir yang akan berpengaruh pada kerusakan organ hati. Wanita yang duduk selama 10 jam tanpa henti akan berpotensi terkena penyakit hati daripada mereka yang duduk kurang dari 5 jam. jadi berhati hatilah kalian kaum wanita jangan terlalu lama duduk.


Itulah 9 Bahaya Duduk Terlalu Lama Bagi Kesehatan Tubuh Anda. Semua yang di lakukan dengan cara yang berlebihan tidak baik salah satunya duduk terlalu lama. Apabila kalian seorang yang memiliki pekerjaan di depan komputer setiap hari saya sarankan setiap 1 jam kalian melakukan peregangan dengan cara berjalan pendek 15 menit agar pembuluh darah kalian bisa lancar kembali. sekiam dari penulis semoga bermanfaat. Jangan lupa untuk berlangganan di website ini agar kalian bisa mendapatkan informasi artikel dari website ini.

7 komentar

sangt bermanfaat...maksih infonya gan

mantap artikelnya sangat bermanfaat

kalo saya duduk sambil dengerin musik trus sambil joget gimana ya? kan sama aja gerak hehehe :D

wah bahaya juga ya duduk terlalu lama


EmoticonEmoticon